Jumat, 28 Februari 2014

Cara Paling Mudah Untuk Memperbaiki Hard disk Rusak atau Error

Tidak ada komentar:
Hard disk merupakan komponen komputer yang sangat vital selain prosesor dan RAM. Dan apabila hard drive mengalami kerusakan, kinerja komputer akan terganggu secara keseluruhan. Selain itu, data-data yang tersimpan rapi di dalamya juga terancam hilang selamanya. Untuk mencegah terjadinya error, anda dapat melakukan pemeriksaan rutin dengan cara yang mudah. Tujuannya adalah mencegah terjadinya kerusakan harddisk di kemudian hari.

susunan drive

Berapapun besar kapasitas yang dimiliki tidak akan berguna jika terjadi kerusakan di dalamnya. Sebelum memutuskan untuk membeli perangkat baru, ada baiknya anda mencoba tutorial mengatasi hard disk rusak berikut ini. Selain mudah dilakukan, windows secara otomatis akan memperbaiki error yang terdeteksi. Semua proses berjalan secara otomatis, anda tinggal menunggu hasilnya sambil menikmati secangkir kopi hangat.

Langkah-langkah berikut ini hanya bisa dijalankan jika komputer windows dalam keadaan normal, artinya sukses melakukan booting.

Tips : lakukan pemeriksaan satu per satu dan khusus untuk drive C tempat windows terinstal, lakukan pemeriksaan paling akhir setelah semua drive selesai di check.

Kenapa demikian? Karena proses pemeriksaan dan perbaikan drive C dilakukan selama proses start up artinya sebelum masuk ke windows.

Tutorial Lengkap Cara Memperbaiki Hard disk Rusak Secara Mudah

  1. Buka start menu, pilih Computer.
  2. Pada jendela computer, anda akan melihat daftar hard drive (umumnya : C, D dan E) pilih salah satu misal E kemudian klik kanan pada drive tersebut pilih properties.
  3. properties drive E
  4. Klik tools kemudian pilih check now pada menu error-checking.
  5. menu tools
  6. Anda akan dibawa ke jendela check disk windows dengan beberapa pilihan yang disediakan.
    pilihan perbaikan
    • Automatically fix file system errors : Opsi ini akan memperbaiki kerusakan file maupun folder yang ada dalam drive tersebut.
    • Scan for and attempt recovery of bad sectors : Opsi ini akan memeriksa adanya bad sector kemudian melakukan recovery untuk mengatasi masalah tersebut.
    • Klik start untuk memulai proses pengecekan dan perbaikan hard disk otomatis.
  7. Jika kedua opsi di pilih maka lamanya waktu yang dibutuhkan tergantung besarnya isi file pada harddisk tersebut. Oleh karena itulah saya menyarankan untuk menyediakan secangkir kopi anget.
  8. proses berjalan
  9. Setelah proses selesai, anda akan mendapatkan laporan error maupun perbaikan yang sudah dilakukan windows.
  10. Catatan : jika drive yang di check adalah drive yang berisi sistem windows (C:) makan proses schedule disk check dijalankan setelah melakukan restart yaitu saat start up komputer. Oleh karena itulah saya menyarankan pemeriksaan drive C dilakukan paling akhir.
  11. periksa drive C

    Proses pengecekan disk C pada saat komputer start up



Apakah Cara Ini Bisa Berhasil 100% Untuk Memperbaiki Hard Disk Rusak?

Di atas sudah saya katakan, proses ini hanya bisa dijalankan jika komputer dalam keadaan normal. Jika masalahnya tidak bisa booting atau hard disk tidak dikenali, lakukan langkah sederhana seperti mencopot kabel sata kemudian memasangnya kembali.

Beberapa masalah yang bisa diselesaikan dengan metode ini diantaranya : Komputer sering hang (macet), kinerjanya lambat (lemot) atau masalah-masalah lainnya karena adanya bad sector dalam hard disk.


Apakah Metode Ini Hanya Berguna Untuk Perbaikan Saja?

Tidak. Sangat disarankan untuk melakukan pemeriksaan hardisk dengan metode ini secara teratur setiap 1 – 3 bulan sekali. Tujuannya adalah mencegah terjadinya kerusakan sistem, mengantisipasi munculnya bad sector serta mempercepat kinerja komputer secara keseluruhan.

Anda juga bisa menggunakan Command Prompt dengan menuliskan perintah chkdsk C: /F dimana C adalah drive yang akan di check dan F adalah perintah perbaikan (fix). Langkah ini biasanya dilakukan oleh teknisi jika komputer tidak bisa booting atau gagal start up.

Minggu, 16 Februari 2014

Cara Isi Ulang Pulsa, Cek Saldo Pulsa Dan Masa Aktif Pada Smartfren

Tidak ada komentar:
Spesial-droid.com - Selamat pagi sahabat bloger, selamat beraktifitas. Jumpa lagi dengan saya, kali ini saya akan membahas mengenai "Cara Isi Ulang Pulsa, Cek Saldo Pulsa Dan Masa Aktif Pada Smartfren".

Bagi sahabat bloger yang baru memakai kartu smartfren pasti sedikit kebingungan bagai mana cara Isi mengisi ulang, cek saldo pulsa dan masa aktif pada smartfren. Nah di sini saya akan sedikit membahas tentang cara di atas. Langsung saja ke TKP :


Cara Isi Ulang Pada Smartfren

Pengisian ulang bisa langsung dengan counter atau bisa juga menggunakan voucer yaitu dengan cara tekan *999*16 digit kode voucer lalu tekan call/yess atau bisa juga dengan mengirimkan SMS : ISI<spasi>16 digit kode voucer kemudian tinggal sahabat bloger kirimkan ke 999.

Cek Saldo Pulsa

Untuk mengecek sisa pulsa pada kartu smartfren bisa dengan menekan tombol *999, lalu tekan call/yes atau bisa juga melalui SMS ketik CEK kirim ke 999

Voucher

Voucer yang bisa di gunakan adalah voucher Smart, FREN dan Smartfren yang terdiri dari berbagai denominasi berupa fisik maupun voucher elektronik
    Demikianlah "Cara Isi Ulang Pulsa, Cek Saldo Pulsa Dan Masa Aktif Pada Smartfren" yang bisa saya jabarkan. Semoga bermanfaat dan berguna bagi teman-teman semua. Terima kasih

    Cara Melindungi/Perawatan Baterai Pada Andromax U2

    Tidak ada komentar:
    Salam sehat bagi kita semua yang sedang membaca artikel saya mengenai "Cara Melindungi/Perawatan Baterai Pada Androimax U2". 

    Hal hal yang harus di perhatikan dalam perawatan baterai pada android andromax u2, pastika baterai sahabat bloger tidak di letakkan pada suhu yang sangat tinggi ataupun rendah karena akan mempengaruhi daya tahan baterai dan dapat mempperpendek waktu siaga. 

    Baterai perangkat memiliki batas waktu penggunaan di sarankan untuk menggantikan secara berkala.



    Berikut ini adalah hal-hal yang harus di perhatikan dalam perawatan baterai pada ponsel sahabat bloger :

    • Sebelum melepaskan baterai pastikan ponsel sahabat bloger dalam kondisi nonaktif.
    • Jauhin dengan logam atau hal hal yang dapat menghantarkan arus listrik ( koin atau klip ) apabila kutub (+) dan kutub (-) bertemu maka akan menyebabkan kerusak'an pada baterai.
    • Jauhkan baterai dengan suhu yang terlalu tinggi dan jauhkan baterai pada benda benda yang memiliki sifat magnetik yang kuat.
    • Tempatkan baterai di tempat yang sejuk atau kering untuk menghindari sinar matahari langsung apalagi jika suhu diatas 60 derajat celcius
    • Jauhi air.
    • Pastikan daya baterai sahabat bloger dalam keadaan penuh apabila sahabat bloger menggunakan dalam jangka panjang.
    Demikian sedikit tips mengenai "Cara Melindungi/Perawatan Baterai Pada Andromax U2" yang bisa saya berikan, semoga bermanfaat. 

    Cara mudah membuat video kilas balik di Facebook

    Tidak ada komentar:
    Selamat malam, salam sehat bagi kita semua yang sedang membaca artikel dari saya mengenai "Cara mudah membuat video kilas balik di Facebook". Siapa yang tak kenal dengan Facebook?? setiap orang pasti mempunyai facebook, baik anak anak, remaja, ahkan orang tua pun banyak yang mempunyai facebook. Untuk mengenang 3 tahun kebelakang atau Look Back, facebook menyediakan sarana pembuatan Video kilas balik (Look Back) yang unik. 

    Gak usah panjang lebar langsung saja ke TKP :

    1. Masuk ke facebook sahabat bloger
    2. Setelah sobat masuk ke halam facebook, silahkan sobat menuju halaman berikut ini
         https://facebook.com/lookback/

    3. Tinggal deh sobat bisa mengedit sesuai dengan selera sahabat bloger, seperti foto yang
         akan di tampilkan, status yang akan di masukkan ke dalam video kilas balik (look back).
    4. Jika sudah selesai silahkan tinggal di Publikasika
    5. Semoga berhasil.

    Demikian sedikit penjelasan mengenai "Cara mudah membuat video kilas balik di Facebook " yang bisa saya sampaikan, krang dan lebihnya saya mohon maaf. Baca juga artikel mengenai "cara mudah mengganti atau merubah tampilan facebook"

    Rabu, 12 Februari 2014

    Prospek Kerja Dalam Bidang Teknik Informatika

    Tidak ada komentar:


    Apa Itu Teknik Informatika ?



    Teknik Informatika merupakan kumpulan disiplin ilmu dan teknik yang secara khusus menangani masalah transformasi atau pengolahan data dengan memanfaatkan se-optimal mungkin teknologi komputer melalui proses-proses logika. Pada teknik informatika bidang ilmu yang lebih banyak dikaji adalah bidang pemrograman dan komputasi, rekayasa perangkat lunak (software) untuk berbagai bidang aplikasi dalam berbagai bidang usaha, dan teknologi jaringan komputer.


    Apa Yang Dipelajari di Teknik Informatika ?


    Dasar ilmu dalam Teknik Informatika adalah algoritma. Pada Teknik Informatika, mahasiswa akan diarahkan untuk bisa menguasai ilmu dan keterampilan rekayasa informatika yang berlandaskan pada kemampuan untuk memahami, menganalisis, menilai, menerapkan, serta menciptakan piranti lunak (software) dalam pengolahan dengan komputer. Secara garis besar materi dalam teknik informatika dapat dikelompokkan menjadi beberapa bidang ilmu antara lain adalah :


    1.   Sistem Informasi
     Memberikan pengetahuan dan pengertian dasar tentang konsep dan kerangka sistem informasi, metodologi dan teknik perancangan, pengembangan, pengetesan dan pemeliharaan sistem perangkat lunak

    2.   Rekayasa Perangkat Lunak
     Materi yang dipelajari dalam bidang ini adalah Analisa dan Desain Obyek, Penyempurnaan Proses Rekayasa, Inspeksi Perangkat Lunak, Rekayasa Perangkat Lunak, Pemrograman Basis Data Client Server.

    3.   Pemrograman dan Komputasi
     Memberikan pengetahuan dan kemampuan menganalisis permasalahan dalam ruang lingkup Komputasi, Komputasi Paralel, Sistem Terdistribusi, Teknologi Antar Jaringan.

    4.   Arsitektur dan Jaringan Komputer
     Materi yang dipelajari dalam bidang ini adalah Arsitektur Komputer, Organisasi Komputer, Elektronika, Sistem Digital, Sistem Mikroprosesor, Jaringan Komputer dll.

    Prospek Lulusan Teknik Informatika

    Bidang aplikasi komputer sangat luas, hampir tidak ada ruang kehidupan yang tidak tersentuh oleh teknologi komputer. Luasnya bidang aplikasi tersebut, terbatasnya jumlah system analyst, pesatnya perkembangan teknologi informasi, dan tingginya kebutuhan pengembangan perangkat lunak memberikan prospek yang sangat cerah bagi lulusan Teknik Informatika. Jenis pekerjaan yang tepat untuk lulusan Teknik Informatika antara lain adalah: Programmer, Sistem Analis, Web Designer, Software Engineer/Web engineer, Computer network/Data Communication Engineer, Instansi Pemerintah dan Lembaga Penelitian, Lain-lain (perusahaan-perusahaan jasa telekomunikasi, perbankan, konsultan atau dosen di perguruan tinggi negeri maupun swasta, dll)



    Software Engineer



    Berperan dalam pengembangan perangkat lunak untuk berbagai keperluan. Misalnya perangkat lunak untuk pendidikan, telekomunikasi, bisnis, hiburan dan lain-lain, termasuk perangkat lunak untuk model dan simulasi.


    System Analyst dan System Integrator


    Berperan dalam melakukan analisis terhadap sistem dalam suatu instansi atau perusahaan dan membuat solusi yang integratif dengan memanfaatkan perangkat lunak.


    Konsultan IT


    Berperan dalam perencanaan dan pengevaluasian penerapan IT pada sebuah organisasi.


    Database Engineer / Database Administrator


    Berperan dalam perancangan dan pemeliharaan basis data (termasuk data warehouse) untuk suatu instansi atau perusahaan.


    Web Engineer / Web Administrator


    Bertugas merancang dan membangun website beserta berbagai layanan dan fasilitas berjalan di atasnya. Ia juga bertugas melakukan pemeliharaan untuk website tersebut dan mengembangkannya.


    Computer Network / Data Communication Engineer


    Bertugas merancang arsitektur jaringan, serta melakukan perawatan dan pen gelolaan jaringan dalam suatu instansi atau perusahaan.


    Programmer


    Baik sebagai system programmer atau application developer, sarjana informa tika sangat dibutuhkan di berbagai bidang, misalnya bidang perbankan, teleko munikasi, industri IT, media, instansi pemerintah, dan lain-lain.


    Software Tester


    Terkait dengan ukuran perangkat lunak, sarjana informatika dapat juga berperan khusus sebagai penguji perangkat lunak yang bertanggung jawab atas kebenar-an fungsi dari sebuah perangkat lunak.


    Game Developer


    Dengan berbagai bekal keinformatikaan yang diperolehnya termasuk computer graphic, human computer interaction, dll, seorang sarjana informatika juga dapat berperan sebagai pengembang perangkat lunak untuk multimedia game.


    Intelligent System Developer


    Dengan berbagai teknik artificial intelligence yang dipelajarinya, seorang sarjana informatika juga dapat berperan sebagai pengembang perangkat lunak yang intelejen seperti sistem pakar, image recognizer, prediction system, data miner, dll.



    Demikianlah artikel mengenai "Prospek Kerja Dalam Bidang Teknik Informatika" yang bisa saya berikan, mohon masukkannya. Trimakasih

    Minggu, 09 Februari 2014

    Daftar Lagu-Lagu Peterpan Beserta Chord Lengkap Full Album

    Tidak ada komentar:

    Sinopsis Peterpan

    Peterpan dibentuk pada tahun 1997, awalnya bernama Topi ketika Andhika (kibor) membentuk band Topi dengan mengajak adik kelasnya di SMU 2 Bandung, Uki (gitar), serta teman mainnya, Abel (bas) dan Ari (drum). 

    Uki pun mengajak teman SMP-nya Ariel yang mengisi posisi vokal. Dengan formasi seperti itulah, mereka mulai manggung dan memainkan musik beraliran Brits alternatif. Kemudian Ari mengundurkan diri dan Topi pun bubar tanpa sebab yang pasti.

    Andika mengumpulkan kembali personel Topi di tahun 2000. Namun kali ini, posisi drum dipegang oleh Reza. Untuk memberi warna musik yang lebih dewasa dan lebih kaya melody, maka diajaklah Loekman, teman kakak Indra, yang akhirnya jadi lead guitar (gitar utama). 

    Setelah terbentuk dengan formasi enam orang, mereka pun mengambil nama peterpan. Tanggal 1 September 2000 secara resmi peterpan terbentuk.




    Daftar Lagu-Lagu Peterpan Full Album


    Silahkan buka link di bawah ini untuk chord dan liriknya. Terima kasih

    Album Peterpan - Taman Langit :

    1. Peterpan - Sahabat
    2. Peterpan - Aku dan Bintang
    3. Peterpan - Semua Tentang Kita
    4. Peterpan - Dan Hilang
    5. Peterpan - Satu Hati
    6. Peterpan - Mimpi yang Sempurna
    7. Peterpan - Taman Langit
    8. Peterpan - Yang Terdalam
    9. Peterpan - Tertinggalkan Waktu
    10. Peterpan - Kita Tertawa
    11. Peterpan - Topeng

    Album Peterpan - Bintang di Surga :

    1. Peterpan - Ada Apa Denganmu
    2. Peterpan - Mungkin Nanti
    3. Peterpan - Khayalan Tingkat Tinggi
    4. Peterpan - Di Belakangku
    5. Peterpan - Kukatakan dengan Indah
    6. Peterpan - 2 DSD (Dua Dalam Satu Dunia)
    7. Peterpan - Di Atas Normal
    8. Peterpan - Aku
    9. Peterpan - Masa Lalu Tertinggal
    10. Peterpan - Bintang di Surga

    Album Peterpan - Alexandria :

    1. Peterpan - Tak Bisakah
    2. Peterpan - Kukatakan dengan Indah (New Arransement)
    3. Peterpan - Jauh Mimpiku
    4. Peterpan - Sahabat (New Arransement)
    5. Peterpan - Membebaniku
    6. Peterpan - Aku dan Bintang (New Arransement)
    7. Peterpan - Langit Tak Mendengar
    8. Peterpan - Di Belakangku (New Arransement)
    9. Peterpan - Mungkin Nanti (New Arransement)
    10. Peterpan - Menunggu Pagi

    Album Peterpan - Hari Yang Cerah :

    1. Peterpan - Menghapus Jejakmu
    2. Peterpan - Hari Yang Cerah Untuk Jiwa Yang Sepi
    3. Peterpan - Di Balik Awan
    4. Peterpan - Kota Mati
    5. Peterpan - Melawan Dunia
    6. Peterpan - Sally Sendiri
    7. Peterpan - Lihat Langkahku
    8. Peterpan - Bebas
    9. Peterpan - Cobalah Mengerti
    10. Peterpan - Dunia Yang Terlupa

    Album Peterpan - Sebuah Nama Sebuah Cerita :

    Versi VCD 1

    1. Peterpan - Walau Habis Terang
    2. Peterpan - Kisah Cintaku
    3. Peterpan - Delima Besar
    4. Peterpan - Mungkin Nanti
    5. Peterpan - Tak Bisakah
    6. Peterpan - Semua Tentang Kita
    7. Peterpan - Ada Apa Denganmu
    8. Peterpan - Menunggumu (feat. Chrisye)
    9. Peterpan - Menghapus Jejakmu
    10. Peterpan - Yang Terdalam
    11. Peterpan - Di Atas Normal
    12. Peterpan - Kupu-Kupu Malam
    13. Peterpan - Di Balik Awan
    14. Peterpan - Kukatakan Dengan Indah
    15. Peterpan - Tak Ada Yang Abadi

    Album Peterpan - Sebuah  Nama Sebuah Cerita :

    Versi VCD 2

    1. Peterpan - Mimpi Yang Sempurna
    2. Peterpan - Bintang di Surga
    3. Peterpan - Aku dan Bintang
    4. Peterpan - Jauh Mimpiku
    5. Peterpan - Hari Yang Cerah Untuk Jiwa Yang Sepi
    6. Peterpan - Menunggu Pagi
    7. Peterpan - Khayalan Tingkat Tinggi
    8. Peterpan - Sahabat
    9. Peterpan - Sally Sendiri
    10. Peterpan - Langit Tak Mendengar
    11. Peterpan - Di Belakangku
    12. Peterpan - Kita Tertawa
    13. Peterpan - Membebaniku
    14. Peterpan - Cobalah Mengerti
    15. Peterpan - Topeng

    Demikianlah informasi singkat yang dapat saya berikan, semoga bermanfaat. Terima Kasih  :)

    Jumat, 07 Februari 2014

    Daftar PPC alternatif selain ADSENSE

    Tidak ada komentar:
    Selamat pagi sobat, sudah lama saya belum pernah posting, kangen juga sama blog sederhana ini hehehe, OK langsung saja kali ini saya akan memberikan informasi mengenai Daftar PPC alternatif selain ADSENSEPPC ini semua pendaftarannya gratis dan terbukti membayar semua. Jika memang berminat silahkan anda coba dan buktikan bahwa PPC ini mampu memberi anda penghasilan dollar.

    Baiklah berikut ini Daftar PPC alternatif selain ADSENSE dan keterangan mengenai PPC tersebut di simak baik baik sobat :
    1. AdBrite.com
      AdBrite memiliki persyaratan yang lebih santai di banding Google Adsense. Selain itu, ia juga AdBrite lebih longgar kepada penerbit kecil. Yang lebih menguntungkan Anda bisa memilih tarif sendiri untuk iklan Anda. AdBride memungkinkan Anda untuk menampilkan iklan Anda sendiri. Pasang 'Your Ad Here' link dan AdBride akan berbagi dengan Anda untuk keuntungan. Anda juga bisa menentukan iklan mana saja yang tidak boleh tampil di blog Anda. AdBrite salah satu yang terbaik sebagai alternatif Google adsense.
    2. AdToll.com
      AdToll memungkinkan iklan Peel Away, yakni iklan kulit di pojok kanan atas halaman Anda. Saat pengunjung menyorotkan cursor, otomatis akan terbuka. Iklan ini memang tak langsung terlihat namun justru bisa jadi sangat menarik karena effect tersebut.
    3. Bidvertiser.com
      Yang menjadi kelebihan bidvertiser dibanding payout minimal yang lebih kecil tentunya adalah Anda bisa desain sendiri untuk tampilan iklan Anda. Sama halnya dengan Clicksor Anda bisa menentukan iklan mana yang tidak boleh tampil di halaman Anda. Membayar minimal $25 lewat cek dan $10 lewat paypal.
    4. Chitika.com
      Chitika didirikan tahun 2003 dan mulanya berkembang khusus pada produk merchandise. Anda bisa menentukan sendiri produk apa saja yang ingin disajikan di blog Anda, mungkin Anda ingin memilih yang benar-benar relevan. Chitika akan membayar untuk klik. Beberapa teman saya mencobanya dan telah merasakan hasilnya dari Chitika.
    5. Clicksor.com
      Memiliki lebih banyak model iklan untuk Anda. Sesuai yang Anda inginkan dan cocokkan dengan tempat yang Anda punya di halaman Anda. Text Link, Iklan Gambar, Iklan Flash, Banner, Iklan Animasi dan masih banyak lagi. Clicksor lebih mudah dalam hal pencairan dibanding Google AdSense. Salah satu yang membuat mereka bersaing dengan Google Adsense adalah kepekaannya terhadap konten. Namun membutuhkan 24 jam bagi mereka untuk benar-benar bisa relevan dengan konten Anda.

    Itulah daftar PPC alternatif selain ADSENSE yang dapat saya bagikan. Semoga dapat bermanfaat dan menghasilkan pundi-pundi dollar bagi sobat. Jangan lupa commen di bawah gan