Selasa, 13 Desember 2011

Cara Mudah Edit Foto Online Dengan Pixlr Photo Editor

Mengedit foto maupun file gambar dapat dilakukan dengan mudah, gratis dan cepat di situs Pixlr-o-matic. situs editor photo ini menyediakan berbagai kemudahan untuk mengedit foto secara online tanpa bayar dan tanpa proses registrasi.
Foto yang akan di edit dapat diambil dari hard disk komputer maupun langsung dari webcam laptop anda. efek foto yang disediakan oleh Pixlr-o-matic juga terbilang lengkap dan kumplit.

Pixlr photo editor ini masih 1 produk dengan add ons firefox yang pernah saya share sebelumnya yaitu add-ons pixlr grabber. apabila anda sudah menginstal addons pixlr grabber, anda dapat mengedit screen shot yang sudah dibuat secara langsung di pixlr.com pada option 'Save'.

editor foto gratis

Tampilan awal Pixl Photo Editor


Cara edit foto dengan PIXLR terbilang sangat mudah dan tidak memerlukan kemampuan khusus penggunanya.

Situs editor foto online ini dikenal karena tampilan dan tool yang tidak membingungkan dan tentunya gratis tanpa perlu registrasi. Ada dua menu pada halaman utama pixlr yaitu Open Photo Editor dan Retro Vintage Effects.

1. Open Photo Editor

Menu ini lebih cocok untuk membuat ataupun mengedit file gambar dengan tools yang lengkap. tampilan editor gambar yang mirip dengan Photoshop dengan berbagai tools untuk membuat file gambar dari awal ataupun mengedit gambar yang sudah ada.

Untuk memperkecil ukuran file gambar yang akan digunakan di blog, gunakan menu ini. pada menu 'Save' pilih format 'JPEG' dan quality antara 75-80 maka file size gambar akan berkurang dari sebelumnya.

memperkecil ukuran gambar

Tampilan menu Open Photo Editor


2. Retro Vintage Effects

Menu ini cocok untuk mengedit foto dengan menambahkan efek pada foto yang akan di edit. tersedia berbagai macam efek menarik siap pakai untuk mengedit foto dengan cepat dan gratis.

Edit foto Pixlr-o-matic

Tampilan menu Retro Vintage Effects


Pixlr akan sangat bermanfaat apabila anda diharuskan mengedit foto dari komputer warnet ataupun komputer lain yang tidak terinstal aplikasi editor gambar yang anda butuhkan. langsung kunjungi www.pixlr.com untuk mempercantik foto anda.

Ada lagi produk editor foto online milik Pixlr-o-matic yaitu Pixl Express yang memberikan tool editor foto tidak kalah lengkap dan menarik dari Pixlr Photo Editor ini. Untuk keterangan lebih lanjut dapat dilihat pada artikel Pixlr Express - Editor Foto Online Baru Dan Gratis Lewat Internet.

Untuk cara menginstal dan menggunakan Pixlr-o-Matic secara offline maupun online dapat dilihat pada artikel Download Software Pixlr-o-Matic Terbaru Dengan Efek Vintage Dan Retro.

Untuk memperkecil ukuran atau size file gambar secara offline, anda dapat menggunakan software RIOT (Radical Image Optimization Tool) yang ada pada artikel Kompres File Gambar Dengan RIOT.