Pada tahap pertama tutorial mempercepat koneksi internet windows, anda akan mempelajari QoS Packet Scheduler yang ada pada komputer windows. Apa fungsinya dan bagaimana komponen ini dapat mempengaruhi kecepatan koneksi internet anda.
QoS Packet Scheduler adalah komponen yang mengatur tinggi rendahnya prioritas paket data yang dikirim maupun diterima komputer windows. QoS Packet Scheduler akan mengambil 20% - 30% dari kecepatan koneksi internet yang anda miliki. dengan kata lain koneksi internet yang sekarang anda nikmati hanya menggunakan 80% kecepatan maksimal.
Dengan mengatur QoS Packet Scheduler menjadi 0%, anda akan menikmati 100% kecepatan koneksi internet komputer window 7 anda. Tidak ada efek negatif yang muncul jika anda mengatur QoS Packet Scheduler menjadi 0%, jadi anda tidak perlu khawatir.
MEMPERCEPAT KONEKSI INTERNET WINDOWS HINGGA 100%
Pada Start Menu pilih Run... tuliskan gpedit.msc
Kemudian klik OK
Akan muncul jendela Local Group Policy Editor
Perhatikan list menu yang ada di sebelah kiri,
klik Administrative Templates pilih Network
kemudian klik QoS Packet Scheduler
Pada menu "QoS Packet Scheduler", lihat list menu sebelah kanan dan klik 2x Limit reservable bandwitdh.
Muncul jendela baru, pastikan "Limit reservable bandwitdh" dalam posisi Enabled.
Atur Bandwidth limit (%) : 0
Klik OK.
Setelah menerapkan cara di atas, kecepatan akses internet windows anda akan menjadi 100% yang artinya akan lebih cepat dari sebelumnya. Seperti yang admin utarakan sebelumnya, tutorial ini merupakan tahap pertama yang harus anda terapkan untuk mempercepat koneksi internet yang anda gunakan.
Tutorial berikutnya, silahkan lihat Mempercepat Koneksi Internet melalui CMD.
Jika anda mengalami kesulitan dalam menerapkan tutorial ini, silahkan tuliskan pada kolom komentar.