Jumat, 11 Mei 2012

Redirect Blogspot Blog - Kebijakan Baru Google Yang Patut Dipertanyakan

Awal tahun 2012 kemarin google resmi menerbitkan kebijakan baru untuk blogspot yaitu redirecting blogspot blog. Ada sebagian blogger yang sudah tahu tentang kebijakan ini, Ada juga blogger yang belum tahu dan pasti ada saja blogger yang tidak mau tau. Kebijakan redirect blogspot memang tidak bisa dilihat dan dirasakan oleh si mpunya blog itu sendiri dan hanya bisa di rasakan oleh pengunjung dari negara-negara tertentu yang memiliki Country Code Top-Level Domain.

Cerita berawal saat kang topjer mengakses kangtopjer.blogspot.com menggunakan proxy untuk keperluan pribadi. setelah pilih-pilih proxy akhirnya ketemu proxy Australia yang lumayan wuz wuzzz dan langsung meluncur ke TKP. sambil menunggu loading blog selesai 100%, iseng lihat address bar browser mozilla firefox kesayangan dan ternyata url yang tertera pada address bar adalah http://kangtopjer.blogspot.com.au bukan http://kangtopjer.blogspot.com seperti biasanya.
kebijakan google redirect blogspot

CONTOH KASUS

Datanglah seorang pengunjung Australia dari facebook mengunjungi kangtopjer.blogspot.com dan secara otomatis, pengunjung tersebut di redirect menuju kangtopjer.blogspot.com.au gara-gara kebijakan redirect blogspot yang diterapkan google.
Atau contoh lain pengunjung dari Germany yang nyasar ke kangtopjer.blogspot.com akan di redirect menuju kangtopjer.blogspot.de

Hal ini terjadi karena server blogspot mendeteksi IP Address pengunjung lalu menjalankan redirecting sesuai country-code top level domain ccTLD masing-masing negara yang pada contoh diatas adalah Australia (.au) dan Germany (.de).

Karena itulah diatas kang topjer menyebutkan "Kebijakan redirect blogspot memang tidak bisa dilihat dan dirasakan oleh si mpunya blog itu sendiri dan hanya bisa di rasakan oleh pengunjung dari negara-negara tertentu yang memiliki Country Code Top-Level Domain."

KENAPA GOOGLE 'TEGA' MELAKUKAN REDIRECT

Google mengeluarkan pernyataan mengenai kebijakan redirect blogspot kurang lebih :
" Migrating to localized domains will allow us to continue promoting free expression and responsible publishing while providing greater flexibility in complying with valid removal requests pursuant to local law. By utilizing ccTLDs, content removals can be managed on a per country basis, which will limit their impact to the smallest number of readers. Content removed due to a specific country’s law will only be removed from the relevant ccTLD. "

ADAKAH EFEK SAMPING TERHADAP SEO BLOG

Algoritma penghitungan search engine ataupun page rank milik google memang sedang naik daun karena kabarnya algoritma penghitungan tersebut mengalami perubahan drastis, dan mungkin saja kebijakan redirect blogspot ini menjadi salah satu penyebab berubahnya algoritma tersebut. perhatikan cuplikan pernyataan google berikut :
" After this change, crawlers will find Blogspot content on many different domains. Hosting duplicate content on different domains can affect search results. We are making every effort to minimize any negative consequences of hosting Blogspot content on multiple domains. "

YANG TIDAK TERPENGARUH

" ...dan pasti ada saja blogger yang tidak mau tau. "
Untuk blogger yang menggunakan Custom Domain, kebijakan redirecting ini sama sekali tidak berpengaruh. Artinya tidak ada redirecting bagi blogger yang menggunakan domain .COM .NET atau dot-dot lainnya.

MENGUNJUNGI BLOG TANPA REDIRECTING

Untuk pengunjung dengan IP Address tertentu yang ingin mengunjungi suatu blog tanpa terkena redirect, ada cara mudah dan simple mengakalinya yaitu dengan menambahkan /ncr pada akhir url. ncr merupakan kependekan dari No Country Redirect
contohnya :
http://kangtopjer.blogspot.com/ncr
http://kangtopjer.blogspot.com/ncr/p/warungkopi.html
http://kangtopjer.blogspot.com/ncr/2012/05/10-website-penyedia-download-script-php.html

Untuk lebih jelasnya cara mencegah redirect blogspot dengan javascript, silahkan meluncur ke artikel Cegah redirect blogspot dengan javascript
.

Entah untuk tujuan pribadi google atau tujuan apapun itu, kang topjer tidak tahu pasti maksud tujuan google mengeluarkan kebijakan redirect blogspot ini. yang saya tahu, kalau kita numpang di rumah orang secara gratis, kita harus mematuhi peraturan si pemilik rumah kalo tidak ingin di usir secara kasar.