Kamis, 23 Mei 2013

Bagaimana Cara Menggunakan OpenVPN Sebagai Client?

Cara menggunakan OpenVPN berbeda dengan setting PPTP VPN yang pernah kang topjer terbitkan beberapa waktu lalu. OpenVPN sudah memakai GUI (general user interface) sendiri sehingga anda tidak perlu membuat konfigurasi client untuk terhubung melalui jaringan virtual private network. Anda dapat terhubung ke jaringan internet secara aman karena server sudah menggunakan protokol SSL/TLS.

cara menggunakan openvpn

Cara install dan menggunakan OpenVPN GUI sebagai client


OpenVPN bukan aplikasi web proxy yang berjalan di web browser tertentu saja seperti google chrome, mozilla firefox atau opera. Open VPN akan menjadi tunneling atau penghubung semua aktivitas komputer yang anda gunakan dengan server tujuan melalui jaringan internet.

Sebelum menggunakan layanan virtual private network dari OpenVpn, anda harus melakukan setting client dan server di komputer yang anda pakai. Jika komputer anda sebagai client maka harus menyediakan config client yang berekstensi .ovpn Untuk komputer dengan operating system windows, hanya bisa berjalan pada windows XP, Vista, 7 dan 8.

Download dulu installer nya sesuai sistem operasi yang digunakan melalui http://openvpn.net, disini kang topjer memakai sistem operasi windows 7 (32 bit) dan mendownload executable file openvpn-install-2.3.1-I005-i686.exe

Cara Install dan Menggunakan OpenVPN GUI

  • Klik 2 kali file openvpn-install-2.3.1-I005-i686.exe yang sudah di download
  • Masuk ke jendela instalasi dan klik NEXT untuk melanjutkan
  • Pada jendela license agreement klik I Agree untuk melajutkan
  • Muncul pilihan komponen yang akan di install klik NEXT saja
  • Kemudian pilih lokasi instalasi, default C:\ Program Files\OpenVPN
  • Proses instalasi OpenVPN akan berjalan, tunggu beberapa saat
  • Sebelum proses instalasi selesai, akan muncul pemberitahuan install TAP-windows pilih Install untuk melanjutkan
  • proses install open vpn
  • Setelah selesai menginstal, akan muncul shortcut OpenVPN GUI di desktop dan taskbar pojok kanan bawah
  • Untuk terkoneksi dengan server tujuan, klik kanan ikon OpenVPN di taskbar pojok kanan bawah, pilih config clinet dan klik Connect
  • cara konek vpn

OpenVPN juga menyertakan file-file config seperti server.ovpn client.ovpn dan sample.ovpn yang terletak di folder 'sample-config'. Sedangkan untuk config khusus dari pihak server yang anda tuju, dapat diletakkan di folder 'config'

folder konfigurasi openvpn


Jika anda akan terhubung ke server instansi seperti kantor, sekolah, kampus atau yang lainnya menggunakan OpenVPN, anda harus memiliki hak akses dan file config client yang ber ekstensi .ovpn

login ke jaringan vpn

Karena tujuan utama penggunaan jaringan virtual private network adalah mengamankan transfer data antara komputer client dan server atau sebaliknya, maka anda membutuhkan username dan password yang diberikan oleh pihak server VPN.

Menggunakan OpenVPN sebagai penghubung (tunnel) melalui jaringan VPN yang dibuat antara komputer client dan server adalah cara ampuh untuk mengamankan lalu lintas data lewat jaringan internet.

Setting OpenVPN membutuhkan file config yang ber ekstensi .ovpn serta hak akses untuk autentifikasi keamanan sebelum dapat terhubung melalui jaringan Virtual Private Network.