Selasa, 17 Februari 2015

Cara Mudah Cek Saldo, Transfer Uang dan Isi Ulang Pulsa melalui SMS Banking BRI

Spesial-droid.com - Salam sejahtera bagi kita semua, pada kesempatan kali ini saya sebagai admin spesial-droid.com ingin berbagi informasi bagi teman-teman semua yang masih belum tahun bagaimana sih cara cek saldo, transfer uang dan isi ulang pulsa melalui SMS Banking BRI untuk itu pada postingan kali ini saya akan sedikit membahas mengenai tata cara tersebut, sebelum pada pokok permasalahan baiknya baca artikel sebelumnya mengenai cara daftar sms banking karena artikel kali ini ada hubungannya dengan artikel sebelumnya.

Pada saat ini cepatnya perkembangan teknologi di indonesia membuat para development untuk mengembangkan layanannya kepada para pengguna, begitu juga pada Bank BRI yang meningkatkan layanananya salah satunya yaitu SMS Banking. SMS Banking BRI merupakan salah satu layanan terbaru dari Bank BRI untuk nasabah. Layanan SMS Banking BRI ini tentunya dapat memberikan kemudahan bagi kita para pengguna layanan tersebut. Dengan demikian dalam masalah transaksi cukup dengan hanphone dan duduk manis di kursi saja sudah dapat melakukan transaksi tidak usah repot-repot pergi ke mesin uang (ATM) lagi, apalagi jika anda terlalu sibuk dengan pekerjaan sehingga dapat menghemat waktu.

Cara Mudah Cek Saldo, Transfer Uang dan Isi Ulang Pulsa melalui SMS Banking BRI

Pertama kali yang harus anda lakukan adalah registrasi SMS banking terlebih dahulu, jika belum registrasi bisa anda lihat pada artikel sebelumnya mengenai cara daftar sms banking, jika sudah lewatkan saja. Untuk cek saldo, transfer uang dan isi ulang pulsa bisa di lihat di bawah ini.

Cara Cek Saldo

Untuk cek saldo bisa di lihat dengan cara berikut ini :
Ketik : SALDO<Spasi>PIN
Contoh : SALDO 123456
Kirim ke: 3300

Transfer Dana/Uang

Untuk transfer dana/uang ada dua tipe sesama rekening BRi dan antar Bank lain,

Sesama rekening BRI

TRANSFER<spasi>BRI(NO.REK.TUJUAN)<spasi>NOMINAL<spasi>PIN
Contoh: TRANSFER BRI020601000123456 1000000 123456

Antar Bank lain

TRANSFER<spasi>KODE+NO.REK.TUJUAN<spasi>NOMINAL<spasi>PIN
Transfer ke BCA -> Kode transfer untuk ke Bank BCA kodenya 014 maka,
Ketik: TRANSFER 0141324567890 500000 234567
Kirim ke: 3300

Untuk kode bank bisa di lihat di SINI

Isi Ulang Pulsa HP

Untuk isi ulang pulsa bisa di lihat dengan cara berikut ini :
PULSA<spasi>No HP<spasi>NOMINAL<spasi>PIN
Contoh: PULSA 085212345678 100 123456 (untuk Rp. 100.000)
Kirim ke: 3300

Baca Juga :


Demikianlah sedikit pengetahuin mengenai Cara Mudah Cek Saldo, Transfer Uang dan Isi Ulang Pulsa melalui SMS Banking BRI yang dapat saya berikan, kutrang dan lebih saya minta maaf. Terima Kasih